Kategori

Mambuat kategori berarti kita membuat klasifikasi terhadap sesuatu atau seseorang. Kita membuat pengelompokkan berdasar standar tertentu.

Kategori dapat membantu kita membuat keputusan. Contoh, bila kita mengkategorikan seseorang sebagai “penikmat aktivitas ekstrem di ruang terbuka”, kita dapat mengenali ciri-cirinya dan apa yang ia butuhkan.

Tapi bila kategori hanya untuk sekadar membedakan satu kelompok dengan kelompok lainnya maka kita berhenti hanya pada memberi nama.